Sabtu, 06 September 2014

Libur Weekend, Dahlan Iskan Pilih Pantau Ternak Kelinci Binaan BUMN

http://images.detik.com/content/2014/09/06/4/112652_dahlaniskan.jpg
Jakarta -Libur akhir pekan (weekend) biasa dipakai untuk bersantai atau liburan bersama keluarga. Tampaknya hal ini tidak berlaku bagi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. 

Eks Bos PLN tersebut seperti biasanya, lebih memilih untuk bekerja ketimbang bersantai menikmati libur akhir pekan. Sabtu pagi tadi, Dahlan meninjau peternakan dan budidaya kelinci di Pasuruan Jawa Timur. 

Peternakan ini merupakan hasil program Bina Lingkungan (BL) perusahaan pelat merah, PT Surabaya Industrial Estate Rangkut SIER).

"Ini merupakan salah satu pengembangan bisnis yang berhasil (hasil program Bina Lingkungan) di BUMN dari budidaya kelinci. Ini Dibuktikan oleh Gus Yusuf di Pasuruan," kata Staf Khusus Menteri BUMN, Abdul Aziz yang ikut menemani Dahlan kepada detikFinance Sabtu (6/9/2014).

Gus Yusuf sebagai peternak kelinci menerima bantuan dana dari SIER pada tahun 2012. Dana yang diterima dipakai untuk mengembangkan bisnis ternak kelinci.

"Dengan manfaatkan dana Bina Lingkungan sebesar Rp 150 juta dari SIER sebagai modal awal. Dana itu dipakai untuk membuat kandang dan membeli indukan kelinci, sekarang usahanya sudah berkembang menjadi Rp 300 juta," sebutnya.

Ikut dalam tinjauan kali ini ialah Direktur Utama PTPN X dan Direktur Utama PTPN XI. Usai memantau perkembangan program Bina Lingkungan BUMN, Dahlan melanjutkan perjalanan ke Surabaya. Di Surabaya, Dahlan akan mengajar pada salah satu kampus swasta di sana.

"Lanjut ke Surabaya mengisi sharing di Ciputra Institute," jelasnya.

(feb/ang) 

http://finance.detik.com/read/2014/09/06/102044/2683128/4/libur-weekend-dahlan-iskan-pilih-pantau-ternak-kelinci-binaan-bumn

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Bluehost