Senin, 30 September 2013

Teknoligi : Mobil Listrik 'Lamborghini dan Alphard' Dahlan Iskan Lolos Uji Laik Jalan


Balikpapan - Mobil listrik pesanan Menteri BUMN Dahlan Iskan, Selo dan Gendis telah lolos uji sertifikasi dari Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJSKB) Kementerian Perbubungan di Bekasi, Jawa Barat. 

Selanjutnya prototype mobil listrik yang diproduksi oleh putra-putri Indonesia telah dikirim ke Bali. Di Bali, mobil ini bakal dipamerkan kepada para peserta KTT APEC.

"Selo dan Gendis, Jumat sudah diberangkatkan ke Bali. Produksi pak Dasep Selasa atau Rabu dibawa ke Bali," ucap Dahlan kepada detikFinance di Balikpapan seperti dikutip Senin (30/9/2013).

Selo yang diproduksi 1 unit merupakan mobil listrik sport menyerupai desain Lamborghini. Mobil ini telah lolos tahap uji kelayakan meskipun awalnya tidak lolos karena ada sedikit kekurangan. 

Namun berbeda dengan mobil listrik mewah menyerupai Alphard bernama Gendis. Mobil listrik yang dirancang oleh Ricky Nelson ini, lolos uji sertifikasi tanpa catatan. Gendis sendiri diproduksi sebanyak 4 unit.

"(Selo) sudah dianggap selesai. Suratnya belum keluar tapi sudah dianggap selesai. Nggak ada catatan. Mudahan-mudahan surat segera keluar. Yang Gendis baru Jumat dimasukkan tapi nggak ada catatan apa-apa. Itu semacam Alphard tapi mewah. Misalnya ada TV-nya kemudian ada mejanya. Nggak ada catatan," jelasnya.

Sementara mobil listrik karya Dasep Ahmadi berupa bus dan Alphard listrik, masih ada catatan. Namun paling lambat Rabu ini bisa dikirim ke Bali. Mobil ini dibiayai oleh BUMN.

"Kemudian dari kang Dasep, Bus dan Alphardnya ada kekurangan. Naiknya kurang baik. Nah saya teringat waktu dinaikkan tanjakkan. Saya teringat mobil hijau nggak bisa naik ternyata itu hanya setelan saja," sebutnya.

(feb/dru)

http://finance.detik.com/read/2013/09/30/093653/2372814/1036/mobil-listrik-lamborghini-dan-alphard-dahlan-iskan-lolos-uji-laik-jalan?f990101mainnews

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Bluehost